Komisi V DPRA bersama delegasi dari University of Rhode Island melakukan temu pers usai melakukan pertemuan di DPRA, Senin, 21 Maret 2016. Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas kemungkinan kerja sama dalam bidang pendidikan. (Muhammad Fadhil/Klikkabar)
Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh, Senin, 21 Maret 2016 menerima kunjungan dari University Of Rhode Island. Delegasi perguruan tinggi dari Amerika Serikat itu dipimpin langsung oleh Rektor University of Rhode Island, Dr David M Dooley.
Kunjungan tersebut merupakan kunjungan balasan atas kunjungan DPR Aceh ke Amerika beberapa waktu yang lalu.
Ketua Komisi V DPRA, Muhammad Alfatah, mengatakan dalam kunjungan tersebut, Universitas Rhode Island menawarkan sejumlah kerjasama dengan Pemerintah Aceh. Kerja sama itu khususnya meliputi bidang pendidikan walaupun tak tertutup kemungkinan juga tersedia dalam bidang lainnya.
“Mereka menawarkan, khususnya pendidikan kepada perguruan tinggi dan tidak tertutup kemungkinan untuk sekolah menengah atas. Kita belum ambil pilihan atau keputusan. Kalau kita ambil ada manfaatnya, sama-sama menguntungkan, kesempatan ini saya kira luar biasa manfaatnya,” kata Muhammad Alfatah pada jumpa pers di DPRA, Banda Aceh, Senin siang, 21 Maret 2016.
“Masih banyak SDM yang dibutuhkan Aceh hari ini, kebutuhan Aceh hari ini tidak tertutupi dengan sejumlah program yang sudah dikirim keluar negeri karena tidak sesuai dengan kebutuhan kita,” sebut Alfatah.
Menurut Alfatah, selama ini ada kesan beasiswa diberikan tidak sesuai kebutuhan daerah. Alfatah mencontohkan Aceh mempunyai potensi dalam bidang kelautan, maka seharusnya jumlah beasiswa dalam bidang itu juga harus diperbanyak.
“Sumber daya apa misalnya yang sangat kita butuhkan, jadi kita harus punya gambaran dulu apa kebutuhan Aceh, jangan dikirim seenaknya saja.”
sumber: klikkabar
0 Response to "KAMPUS AMERIKA TAWARKAN BEASISWA PENDIDIKAN UNTUK PEMUDA ACEH"
Post a Comment